Tontonan televisi yang memberikan contoh buruk bagi generasi anak kecil, lagu-lagu hits yang dihafalkan anak kecil padahal bukan takaran usia mereka, media sosial yang semakin menghancurkan mental generasi saat ini, bimbingan orang tua yang sangat kurang, pergaulan yang terlampau bebas, dan berbagai penyebab lain mengakibatkan hancurnya mental dan sikap seorang anak.
Di masa dulu, pas SD belum kenal yang namanya handphone, main di sawah, kebun, lapangan, kalau main sama siapa aja gak masalah, nonton tv acaranya bermanfaat, belum kenal cinta-cintaan sama sekali dan hasilnya sampai sekarang masih ada generasi yang terbilang sukses.
Namun lihatlah kelakuan anak SD di jaman sekarang ini :
1. Sinetron dan media sosial mengajari mereka untuk mulai berzina
2. Gaya alay yang dipelajari dari sosmed
3. Betapa hancurnya sikap anak sekarang
4. Masih sd sudah pacaran, yang gede aja masih jomblo
5. Masuk berita bukan karena prestasi tapi karena tingkah bodohnya
6. Terlalu dini untuk begini
7. Masih sd sudah bawa motor sendiri, gak mikir bahaya?
8. Keroyokan masih terjadi, bully hal yang wajar, kekerasan sudah jadi santapan
9. Rokok semakin menghancurkan generasi pemuda
Dan apa yang akan terjadi dengan mereka sepuluh tahun mendatang? Mungkin perawan dan perjaka adalah hal yang jarang, mungkin ada yang mati muda karena penyakit jantung dan paru-paru, mungkin ada yang keluar sekolah, mungkin ada yang jadi pecundang dan lain sebagainya.
Ada baiknya orang tua lebih memberikan batasan kepada anak kecil, mereka belum waktunya mengenal sosial media dan internet dengan segala kehebohannya. Mungkin ada baiknya anak kecil kebih disibukkan dengan sekolah, belajar, mengaji, bermain, membantu orang tua dan lain sebagainya.
Tak terbayangkan jika semua anak sd berkelakuan seperti foto di atas, mau jadi apa generasi kita di masa depan?