7 Desember 2016 tepatnya pukul 5 pagi terjadi gempa bumi di Pidie Jaya, Aceh, Sumatera, dan menyebabkan kepanikan khususnya masyarakat Aceh. Banyak warga yang berhamburan dari rumah mereka dan menuju ke tempat yang lebih tinggi, tentu peristiwa tsunami yang dulu menerjang Aceh menjadi salah satu trauma yang sulit mereka lupakan ketika terjadi gempa bumi.
Pihak BMKG sendiri sudah memberitahukan detail gempa ini, diketahui gempa berkekuatan 6,4 SR ini tidak berpotensi tsunami dan warga diminta untuk menyelamatkan diri mereka dari reruntuhan bangunan yang ada di sekitarnya. Diperkirakan korban meninggal lebih dari 50 orang (laporan dari BBC), dan masih banyak korban luka dan ada beberapa yang diduga masih di bawah reruntuhan bangunan.
Bencana gempa Aceh menjadi trending topik di dunia, dengan tagar #PrayforAceh, banyak orang yang mendoakan keselamatan warga Aceh dan sekitarnya. Mereka tentu masih ingat bagaimana dahsyatnya bencana tsunami dulu yang terjadi di Aceh dan sekitarnya dan menewaskan ratusan ribu jiwa.
Saat ini masih dilakukan pencarian korban yang masih terjebak di reruntuhan bangunan, banyak pihak yang membuka bantuan untuk korban aceh, dan banyak do'a yang terucap untuk keselamatan saudara kita yang berada di Aceh sana. Kita tentunya berdo'a semoga para korban diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan dari Tuhan, semoga mereka dapat selamat dari gempa yang terjadi.
Bagi anda yang memiliki kelebihan dan punya niat untuk membantu meringankan korban gempa Aceh, silakan kirimkan bantuan anda melalui berbagai tempat.