Daftar Film Indonesia dan Hollywood Populer yang Dilarang Tayang

Lembaga Sensor Film (LSF) Indonesia adalah salah satu lembaga yang bertanggung jawab terhadap sensor film yang akan tayang di tanah air. Jika suatu film bisa lolos dari berbagai persyaratan yang ada pada LSF, maka film tersebut masih bisa tayang di bioskop, namun jika tidak lolos seleksi maka tak akan bisa diputar di Indonesia.


Beberapa hal yang menyebabkan LSF melarang suatu film tayang diantaranya adalah masalah tayangan yang terkadang berisi adegan intim terlalu vulgar, adegan kekerasan, masalah politik, SARA, dan film-film yang disusupi maksud untuk menyerang salah satu pihak terkait di Indonesia.

Film Indonesia yang dilarang tayang oleh LSF dan alasannya :
  • Romusha (1972) film yang dianggap akan mengganggu hubungan dengan Jepang terkait masa penjajahan dulu sehingga dilarang tayang.
  • Wasdri (1976) dilarang tayang karena menyinggung pejabat kejaksaan agung
  • Yang Muda yang Bercinta (1977) dilarang karena mengakomodasi teori revolusi dan kontradiksi dari paham komunis
  • Pembalasan Ratu Selatan (1989) terdapat banyak adegan syur yang dilarang
  • Pocong (2006) dilarang karena sadis, membawa unsur SARA
  • Something in the Way (2013) berisi tentang cerita LGBT dan beberapa degan syur yang pasti dilarang
  • Act of Killing/Jagal (2012) film yang menceritakan konflik G30/S PKI dimana banyak orang disiksa karena dianggap antek PKI.
Film Hollywood yang dilarang tayang di Indonesia dan alasannya :
  • Fifty Shades of Grey (2015) dilarang karena terdapat banyak adegan tidak pantas di dalamnya
  • Noah (2014) Film tentang nabi Nuh yang tidak sesuai dengan ajaran Islam yang ada
  • Irreversible (2002) dilarang karena ada adegan sadis dan tayangan yang terlalu syur
  • True Lies (1994) film teroris yang digambarkan orang Arab Islam sehingga dilarang keras
  • The Year of Living Dangerously (1982) dilarang karena ada unsur peristiwa G30/S PKI
  • Balibo Five merupakan film yang bertema konflik di Timor-Timur dan dilarang tayang karena banyak hal politis
  • Schindler’s List (1993) Film tentang Nazi dan Yahudi yang dilarang karena nyatanya Indonesia tidak mendukung Israel sama sekali.