13 Ular Paling Beracun Di Dunia yang Sangat Mematikan

Ular adalah hewan yang tak memiliki kaki namun bisa bergerak dengan sangat cepat di darat maupun di air (sebagian jenis bisa berenang). Meskipun yak punya kaki dengan cakarnya, namun nyatanya ular merupakan salah satu jenis binatang paling berbahaya di dunia yang telah menyebabkan banyak korban jiwa akibat gigitannya.


Setiap ular yang ada di dunia ini memiliki jenis bisa/racun dengan dosisnya sendiri, mereka biasanya menggunakan bisa itu untuk memburu mangsanya, namun tak jarang pula karena terancam akhirnya bisa ular masuk ke dalam tubuh manusia dengan gigitan mereka, dan hal itu sangat fatal karena bisa menyebabkan kematian dalam waktu yang sangat singkat sejak gigitan terjadi.

Berikut ini adalah 13 jenis ular dengan bisa/racun yang paling mematikan di dunia, dan berita buruknya ada beberapa jenis yang hidup di Indonesia, jadi berhati-hatilah!

13. Ular beludak sisik gergaji (Saw-scaled viper)
Ular yang hidup di kawasan Asia selatan hingga ke gurun sahara ini memiliki sisik yang kasar dan menimbulkan bunyi gesekan ketika bergerak. Ular ini juga dijuluki ular karpet karena bentuk sisiknya yang cukup unik dan kasar.

Satu gigitan ular ini bisa menghasilkan sekitar 72mg racun yang bisa mematikan 6 orang dengan cepat.

12. Ular Bandotan Gabon (Gaboon Viper)
Ular yang ditemukan di hutan hujan Afrika ini punya taring yang panjang mencapai 5cm dengan racun mencapai 2400mg yang sudah cukup untuk menghilangkan 6 nyawa manusia dalam waktu cepat

11. Ular Terciopelo
Ular yang banyak ditemukan di daerah Meksiko hingga ke Amerika ini hidup di dataran rendah dan dekat dengan pemukiman manusia, sehingga dianggap sangat berbahaya. Bisa ular ini sangat berbahaya dan mematikan, setidaknya cukup untuk menewaskan 24ribu tikus.

10. Ular Kobra Kuning (Cape cobra)
Jenis ular sendok yang sering ditemukan di Afrika Selatan ini punya tubuh yang panjang mencapai 1,4 m. Bisa ular ini cukup kuat untuk menghilangkan nyawa 9 orang sekaligus.

9. Ular Kobra India (Indian cobra)
Ular yang dilindungi di India ini sering menyebabkan kasus kematian karena gigitannya, namun karena mitos di sana maka orang-orang tidak berani memburunya. 10 orang bisa menjadi korban dengan mudah karena racun yang dimilikinya.

8. Ular Anang (King cobra)
Ular berbisa yang terpanjang di dunia dan dapat mencapai ukuran hingga 6 meter ini termasuk salah satu jenis ular yang sangat berbahaya. Selain racunnya yang sangat mematikan, ular ini juga termasuk ular agresif dan sering menyerang jika terancam. Ular king cobra tinggal di sekitar Asia Tenggara, termasuk di Indonesia.

7. Ular Bandotan Puspa (Russell's viper)
Ular yang terdapat di beberapa daerah Asia timur dan tenggara ini merupakan salah satu ular dengan bisa yang sangat berbahaya, karena satu gigitannya setara dengan 268mg racun yang dapat menyebabkan 22 kematian manusia. Ular ini tercatat sebagai salah satu penyebab kematian terbanyak di India tiap tahunnya.

6. Ular Mamba Hitam (Black Mamba)
Ular yang tinggal di Afrika ini merupakan ular tercepat di dunia dengan pergerakkannya yang sangat agresif. Racun ular ini merupakan salah satu racun yang paling berbisa dan sudah banyak korbannya dengan hanya sekali gigitan saja.

5. Ular sendok Kaspia (Caspian cobra)
Ular yang banyak ditemukan di Asia tengah ini juga dikenal dengan nama Oxus cobra atau Russian cobra. Efek gigitan ular ini sangat berbahaya karena bisanya bisa membunuh hingga 42 orang dewasa sekaligus dengan dosis 590mg saja.

4. Ular Taipan Pesisir (Coastal taipan)
Ular yang banyak ditemukan di Australia ini merupakan ular dengan bisa yang sangat mematikan dan bisa digunakan untuk membunuh lebih dari 200 ribu tikus hanya dengan 400mg racunnya saja, itu setara dengan 56 orang manusia dewasa.

3. Ular Coklat Timur (Eastern brown snake)
Ular yang banyak ditemukan di Australia, Papua Nugini, dan Indonesia ini ternyata merupakan ular yang sangat berbisa dan bahkan bisa menyebabkan kematian pada 58 orang hanya dengan 155mg racunnya.

2. Ular Cobra Hutan (Forest cobra)
Ular yang banyak ditemukan di Afrika ini memiliki bentuk kulit yang cukup mengerikan dengan warna yang unik. Ular ini bisa tumbuh hingga 3 meter dengan bisa yang bisa menyebabkan kematian pada 65 orang hanya dengan 1.102mg racunnya.

1. Ular Taipan Pedalaman (Inland taipan)
Inilah yang menyebabkan Australia menjadi salah satu daerah paling berbahaya di dunia, pasalnya salah satu penghuninya adalah ular ini. Satu gigitan ular ini saja bisa membunuh 100 orang dalam waktu kurang dari 1 jam, sehingga pantas kalau ular ini dinobatkan sebagai ular paling berbisa di dunia ini.