7 Mitos dan Misteri Hewan Berwarna Hitam Di Dunia

Hewan, manusia, tumbuhan, atau bahkan makhluk gaib tak pernah meminta dilahirkan dengan rupa yang seperti saat ini, semua itu adalah kehendak Tuhan. Ada yang lahir dengan kulit putih, kuning, putih, coklat, dan bahkan ada yang lahir dengan kulit bersisik. Semua itu adalah rahmat dari Tuhan, karena perbedaan adalah hak yang diberikan oleh Tuhan dan makhluk hanya harus menjalaninya saja.


Berbicara tentang hewan berwarna hitam, ada banyak sekali mitos yang berkembang, bukan hanya di Indonesia namun juga di seluruh dunia. Entah karena rasis atau memang kebetulan saja, banyak hewan berwarna hitam pekat yang dijadikan simbol keburukan maupun kebaikan di masyarakat.

Berikut adalah beberapa mitos dan misteri mengenai hewan berwarna hitam yang ada di dunia saat ini :

1. Kucing Hitam
Menurut kepercayaan yang beredar, mitos kucing hitam pertama kali ditemukan di Babylonia. Pada saat itu, masyarakat menemukan seekor kucing hitam tertidur pulas di tengah tubuh ular yang melingkar, sedangkan saat itu ular dianggap sebagai simbol kejahatan. Sejak saat itulah banyak mitos yang berkembang mengenai kucing hitam di dunia ini. Beberapa diantaranya adalah :
  • Kehadiran kucing hitam sebagai pertanda akan kedatangan makhluk halus yang jahat
  • Kucing hitam adalah jelmaan dari penyihir jahat yang hendak berbuat keburukan
  • Bertemu atau didatangi kucing hitam sama saja dengan pertanda nasib sial yang akan datang
  • Kucing hitam dianggap sebagai pembawa keberuntungan di Inggris, ada beberapa orang yang sengaja memberikan kucing hitam sebagai hadiah kepada mempelai wanita
  • Di Skotlandia, kedatangan kucing hitam di rumah adalah pertanda akan datangnya rezeki
  • Di Indonesia, ada mitos yang berkembang dimana jika mayat manusia dilangkahi kucing hitam, maka dia akan bangun dan mencekik orang yang ada di sekitarnya

2. Gagak hitam
Burung gagak merupakan salah satu hewan yang paling cerdas di dunia saat ini, namun rupa mereka yang hitam pekat menjadikannya sebagai salah satu hewan yang dianggap misterius dan penuh dengan mitos buruk. Di Indonesia sendiri, burung gagak dianggap sebagai pertanda kematian, karena jika ada burung gagak terbang di sekitar rumah, maka salah satu penghuninya dikatakan akan segera menemui ajal.

Burung ini juga kadang dijadikan media untuk memanggil makhluk halus seperti genderwo, banyak yang percaya jika aroma sate daging gagak sangat disuakai oleh makhluk halus. Jangan heran jika banyak film penyihir yang selalu membawa burung gagak di tongkatnya, itu adalah sebuah mitos yang sudah lama ada di dunia ini.

3. Anjing hitam
Anjing hitam yang ini bukanlah judul lagu dari band metal Burgerkill, anjing dengan bulu hitam adalah salah satu sosok hewan yang dianggap misterius dan mengerikan. Banyak yang mengaitkan kehadiran anjing hitam dengan kematian dan sosok makhluk halus, bukan hanya di Indonesia loh, karena ternyata di Amerika dan Meksiko sana juga mempercayai mitos seperti ini.

4. Ayam Hitam
Ayam hitam dan ayam putih adalah 2 hewan yang kerap digunakan orang Indonesia ketika mengadakan suatu ritual tertentu. Ayam putih biasanya disembelih dan dimasak untuk acara pernikahan, selametan, dan lain sebagainya. Namun berbeda dengan ayam hitam atau ayam Cemani ini, dia dianggap sebagai makanan jin dan makhluk halus. Ayam cemani punya bulu, daging, tulang, dan darah yang hitam pekat, banyak yang menghubungkan ayam hitam dengan ilmu sihir yang ada di Indonesia.

Menurut kepercayaan yang sudah ada sejak jaman kerajaan dulu, ayam hitam biasa digunakan oleh para dukun, pendekar, raja, maupun orang berkuasa lainnya untuk menimba ilmu hitam, tentu berhubungan dengan ilmu sihir dengan bangsa jin dan pemujaan setan.

5. Macan kumbang
Macan tutul berwarna hitam pekat adalah sebuah simbol keperkasaan yang ada di dunia ini. Banyak orang yang percaya bahwa macan kumbang adalah simbol dari para prajurit yang merubah dirinya menjadi macan, mereka memiliki kekuatan gaib yang sangat kuat dan menakutkan. Pada film Apocalypto, pernah ada adegan dimana salah satu suku sangat ketakutan jika bertemu dengan jaguar yang dianggap sebagai simbol penyelamat sekaligus kehancuran.

6. Laba-laba Hitam
Laba-laba black widow merupakan salah satu jenis laba-laba paling beracun di dunia. Ada mitos yang mengatakan bahwa jika bertemu dengan laba-laba hitam di pagi hari maka akan menemukan kesedihan, sedangkan jika berjumpa di siang hari maka akan mendapatkan kebahagiaan. Namun di jepang, laba-laba hitam dianggap sebagai sosok jelmaan iblis yang menakutkan.

7. Aye-aye
Primata asli Madagaskar adalah salah satu hewan hitam yang dianggap sebagai pertanda kematian. Bahkan mereka mempercayai jika hewan nocturnal ini bisa menembus jantung manusia di malam hari, dan yang lebih menakutkan lagi adalah aye-aye bukan hewan yang takut dengan keberadaan manusia di sekitarnya.